Home » » Ciri-ciri / Tanda-tanda Orang Berbohong Lewat Bahasa Tubuh

Ciri-ciri / Tanda-tanda Orang Berbohong Lewat Bahasa Tubuh



Apakah anda pernah berbohong? apakah anda pernah di bohongi? saya kira sahabat pernah keduanya. Walaupun anda senang berbohong, saya kira anda tidak suka dibohongi, maka dari itu silahkan baca artikel sederhana ini dengan pelan dan santai smile

1. Menutup mulut dan pura-pura batuk = merupakan gerak refleks yang terjadi dengan sendirinya, saat itu tanpa disadari, otak menyuruh tangan untuk menghentikan kata-kata bohong yang diucapkan.

2. Menyentuh hidung = terpicu karna khawatir jika ia tetap menutup mulut maka ada kecurigaan dari lawan bicara, saat bebohong ujung syaraf halus dalam hidung terasa gatal.

4. Memalingkan pandangan = simbol dari ketidaksukaan terhadap situasi dan ingin cepat meninggalkan situasi tersebut, saat bebohong mata akan selalu berupaya untuk melihat kearah lain, sementara mulut terus berbicara.

5. Menggosok mata = merupakan kelanjutan dari tindakan memalingkan pandangan.

6. Berkedap-kedip = jika seseorang sedang bebohong kedipan matanya akan lebih sering daripada kondisi normal.

7. Memalingkan wajah = biasanya dilakukan dengan pura-pura membenarkan kancing baju, melihat jam, dan alasan-alasan palsu lainnya.

8. Menggaruk leher = hal ini menunjukkan adanya keraguan dari perkataan yang telah diucapkan.

9. Perubahan nada suara = orang yang berbohong, suaranya akan cenderung melemah, samar, atau tersendat-sendat secara mendadak, kadang perkataan tidak menunjukkan intonasi yang jelas. Walaupun sudah berusaha berbicara seperti biasanya, suara yang keluar sangat bebeda dengan harapan.

Demikian sobat, tapi orang yang menunjukkan ciri-ciri diatas bukan berarti ia sedang bebohong, kita memerlukan kejelian yang lebih untuk mengetahui mana orang yang sedang berbohong dan mana yang hanya sekadar menggaruk leher.

Udah dulu yah, untuk postingan selanjutnya saya akan memposting tentang ciri-ciri seseorang yang tetarik dengan kita.

0 komentar:

Posting Komentar